Palembang, SentralPos
Sriwijaya FC akhirnya bisa bernafas lega. Pasalnya, kiper utama mereka, Ferry Rotinsulu tidak perlu menjalani operasi untuk memulihkan cedera ligamen pada lutut kiri yang dideritanya.
Menurut Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, kesimpulan ini didapat setelah Ferry melakukan tes MRI di Singapura. Dari data yang diperoleh, Ferry hanya dianjurkan untuk menjalani fisioterapi saja. Kesimpulan ini berbeda dengan kesimpulan saat Ferry melakukan tes di Indonesia.
"Ini tentu kabar baik bagi kami. Ferry tidak perlu menjalani operasi. Dia juga sudah bisa tampil meski masih harus menjalani terapi untuk memulihkan cederanya," kata Rahmad saat dihubungi, Kamis (19/3).
Sriwijaya FC memang sedang dilanda krisis penjaga gawang. Penyebabnya adalah cedera yang menimpa ketiga kiper yang ada. Ferry harus absen karena menderita cedera ligamen pada lutut kirinya setelah menggunakan sepatu yang lama sudah tidak dipakai.
Kondisi semakin parah setelah kiper timnas itu dianjurkan menjalani operasi untuk memulihkan cederanya. Nasib yang sama juga dialami oleh kiper kedua Dede Sulaiman. Meski masih dipaksakan untuk tampil, Dede sebenarnya masih dalam kondisi cedera.
Yang paling parah adalah kondisi kiper ketiga, Afrianto. Mantan kiper Semen Padang itu harus absen selama setahun karena menderita patah kaki saat membela timnya saat menjamu Seoul FC, beberapa waktu lalu.
"Ferry mungkin belum bisa langsung turun. Soalnya, dia sudah lama tidak bertanding. Tapi kami bersyukur dia tidak sampai absen lama seperi Afrianto," kata Rahmad.
Fauzi Toldo Batal Gabung SFC
Meski sudah ikut latihan dan diboyong ke Hongkong, Fauzi Toldo batal bergabung dengan Sriwijaya FC. Pasalnya, pihak manajemen Laskar Wong Kito tidak menemukan kesepakatan nilai transfer dengan Pelita Jaya.
Menurut Rahmad, saat ini pihaknya sedang mencari kiper lain untuk menutupi pos yang ditinggalkan oleh Afrianto. "Kami ada beberapa nama. Kami akan lihat mana yang sesuai dengan dana yang ada. Karena Ferry sudah bisa main, maka kami hanya mencari satu kiper lagi," kata Rahmad.
Toldo dipanggil beberapa hari sebelum SFC bertandang ke Hongkong untuk mengikuti babak penyisihan grup F Liga Champions Asia (LCA) 2009. Sayang, meski sudah diboyong hingga ke Hongkong, Toldo tak juga bisa merumput. Mantan kiper Persikabo itu tidak mendapat izin dari Konfederasi Sepakbola Asia (AFC). (vns)
"Ini tentu kabar baik bagi kami. Ferry tidak perlu menjalani operasi. Dia juga sudah bisa tampil meski masih harus menjalani terapi untuk memulihkan cederanya," kata Rahmad saat dihubungi, Kamis (19/3).
Sriwijaya FC memang sedang dilanda krisis penjaga gawang. Penyebabnya adalah cedera yang menimpa ketiga kiper yang ada. Ferry harus absen karena menderita cedera ligamen pada lutut kirinya setelah menggunakan sepatu yang lama sudah tidak dipakai.
Kondisi semakin parah setelah kiper timnas itu dianjurkan menjalani operasi untuk memulihkan cederanya. Nasib yang sama juga dialami oleh kiper kedua Dede Sulaiman. Meski masih dipaksakan untuk tampil, Dede sebenarnya masih dalam kondisi cedera.
Yang paling parah adalah kondisi kiper ketiga, Afrianto. Mantan kiper Semen Padang itu harus absen selama setahun karena menderita patah kaki saat membela timnya saat menjamu Seoul FC, beberapa waktu lalu.
"Ferry mungkin belum bisa langsung turun. Soalnya, dia sudah lama tidak bertanding. Tapi kami bersyukur dia tidak sampai absen lama seperi Afrianto," kata Rahmad.
Fauzi Toldo Batal Gabung SFC
Meski sudah ikut latihan dan diboyong ke Hongkong, Fauzi Toldo batal bergabung dengan Sriwijaya FC. Pasalnya, pihak manajemen Laskar Wong Kito tidak menemukan kesepakatan nilai transfer dengan Pelita Jaya.
Menurut Rahmad, saat ini pihaknya sedang mencari kiper lain untuk menutupi pos yang ditinggalkan oleh Afrianto. "Kami ada beberapa nama. Kami akan lihat mana yang sesuai dengan dana yang ada. Karena Ferry sudah bisa main, maka kami hanya mencari satu kiper lagi," kata Rahmad.
Toldo dipanggil beberapa hari sebelum SFC bertandang ke Hongkong untuk mengikuti babak penyisihan grup F Liga Champions Asia (LCA) 2009. Sayang, meski sudah diboyong hingga ke Hongkong, Toldo tak juga bisa merumput. Mantan kiper Persikabo itu tidak mendapat izin dari Konfederasi Sepakbola Asia (AFC). (vns)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar